Parade atlet Amerika Serikat
Parade atlet Amerika Serikat

Kampium Olimpiade Rio Brazil 2016 kembali diraih Amerika Serikat. Negara adidaya itu mencetak rekor 121 medali dengan rincian 46 emas 37 perak dan 38 perunggu jauh meninggalkan Inggris yang menempati posisi kedua dengan 27 emas. Sementara China yang selama ini membuntuti Amerika Serikat dalam Oliampiade kali ini melorot dan turun satu peringkat  dengan raihan 26 emas. Padahal RTT pernah keluar sebagai juara umum saat menjadi tuan rumah olimpiade di Beijing.

Meski Amerika yang secara tradisionil mengandalkan cabang atletik dan renang tidak terlalu berhasil kali ini,  karena pelari dan perenangnya mendapat saingan ketat dari negara maju Asia dan Eropa,  namum bisa ditutupi oleh  cabang  andalan lainnya. Seperti cabang Basket yang selalu dimenangkan Amerika Serikat.

Yang menarik Inggris  Raya sukses mencetok rekor baru dengan menempati urutan kedua mengalahkan China dan Rusia, yang selama ini menjadi negara kekuatan utama Olimpiade.

Sementara Kenya dan Jaimaika adalah negara yang menonjol dari Afrika dengan koleksi 6 emas diperoleh dari kejuaraan atletik. Untuk Asia Timur, Jepang berhasil menduduki peringkan enam dengan 12 emas. Berbeda dengan Korea Selatan hanya menduduki peringkat delapan dengan sembilan emas.

Indonesia sendiri berhasil mengangkat prestasi setelah olimpiade lalu tidak mendapat medali, kali ini berhasil meraih satu medali emas dan dua perak. Emas diperoleh dari cabang Bulatangkis ganda campuran pasangan  Owi-Butet sedangkan perak lewat angkat besi putera dan puteri. Dengan perolehan ini Indonesia sukses menduduki peringkat ke-46 dunia mengalahkan India, Malayasia dan Singapura.

Seperti diketahui Olimpiade Rio Brasil ditutup hari Minggu waktu setempat dan Senin waktu Indonesia. Brasil sukses menjuarai cabang utama sepak bola setelah mengalahkan Jerman dalam adu finalty (5-4) setelah bermain imbang (1-1). Bintang Barcelona Neymar Jr yang juga menjabat kapten tim berhasil menjadi bintang dan pahlawan timnya.  Berikut ini perolehan medali.

hasil

Komentar Facebook
http://warningtime.com/wp-content/uploads/2016/08/opening-ceremony-olimpiade-sochi-2014-15.jpghttp://warningtime.com/wp-content/uploads/2016/08/opening-ceremony-olimpiade-sochi-2014-15-150x150.jpgadminwarningtimeSportKampium Olimpiade Rio Brazil 2016 kembali diraih Amerika Serikat. Negara adidaya itu mencetak rekor 121 medali dengan rincian 46 emas 37 perak dan 38 perunggu jauh meninggalkan Inggris yang menempati posisi kedua dengan 27 emas. Sementara China yang selama ini membuntuti Amerika Serikat dalam Oliampiade kali ini melorot dan...Mengungkap Kebenaran