c2Banyaknya permasalahan yang jadi penghambat pembangunan Pelabuhan Tanjung Priok membuat lambatnya pertumbuhan ekonomi di tanah air. Oleh sebab itu,  Direktur Komersial Saptono Pelindo II dalam seminar  yang diadakan  Forum Wartawan Maritim Indonesia (Ferwami), di Cisarua Bogor, Kamis-Jumat (26-27/01/2017) mengatakan bahwa majunya suatu perusahaan tidak terlepas dari kebijakan yang sudah ada. Dimana semua pihak yang terkait di dalamya harus membangun kerja sama saling menguntungkan dalam pelabuhan.

“Baik itu pengusaha, pekerja dan pejabat terkait harus membangun kerjasama saling menguntungkan. Tanpa itu tentu kita masih ketinggalan dengan negara-negara lain.  Di pelabuhan itu yang penting adalah pelayanan, jika kita menunjukan cara-cara yang menyenangkan bagi pelanggan maka mereka pasti bertahan di tempat kita,”  kata Saptono di hadapan wartawan yang tergabung dalam Ferwami.

Kata Saptono, saatnya kita harus berbenah dimana diperlukan komunikasi, koordinasi  yang baik antara para pemakai jasa dan aparat yang melayani. “Saya kira tanpa itu semua pelabuhan Tanjung Priok sama seperti dulu. Artinya tidak pernah ada perubahan. Sekarang tentu sangat berbeda dengan 10 tahun silam,” paparnya lagi.

Menurutnya, dibandingkan sekarang semua sangat ramah antara pelanyanan satu dengan lainnya. Ini tentu tidak terlepas dari kebijakan yang sudah diterapkan oleh pemerintah. “Kalau dulu kurang baik maka sekarang kita perbaiki agar lebih baik lagi,” tegas Saptono yang didampinggi Irianti dari Otoritas Pelabuhan Tanjung Priok dan Sabri Saiman yang juga ketua pembina Forum Wartawan Maritim. (phil)    c1

Komentar Facebook
https://warningtime.com/wp-content/uploads/2017/02/c2.jpghttps://warningtime.com/wp-content/uploads/2017/02/c2-150x150.jpgadminwarningtimeInspirasiBanyaknya permasalahan yang jadi penghambat pembangunan Pelabuhan Tanjung Priok membuat lambatnya pertumbuhan ekonomi di tanah air. Oleh sebab itu,  Direktur Komersial Saptono Pelindo II dalam seminar  yang diadakan  Forum Wartawan Maritim Indonesia (Ferwami), di Cisarua Bogor, Kamis-Jumat (26-27/01/2017) mengatakan bahwa majunya suatu perusahaan tidak terlepas dari kebijakan yang sudah...Mengungkap Kebenaran